Edisi ke-3 Warta Pemeriksa memuat upaya BPK dalam menghadapi gugatan terkait laporan hasil pemeriksaan (LHP). Dalam terbitan ini, redaksi menyampaikan bahwa gugatan terhadap BPK bisa bersifat perdata, Tata Usaha Negara (TUN), sengketa informasi publik, dan pidana. Dalam kurun waktu 2009 sampai 2022, terdapat 58 gugatan perdata terhadap BPK.
Dari jumlah itu, sebanyak 26 perkara merupakan gugatan terhadap LHP. Sementara itu, terkait TUN ada 20 gugatan dan 14 gugatan di antaranya terhadap LHP BPK. Satu cara yang dianggap efektif dalam mengatasi gugatan adalah dengan menyajikan LHP yang lebih berkualitas. Hal ini sebagai upaya preventif dalam menghadapi gugatan yang berpotensi muncul. Terlebih lagi, BPK tidak bisa membatasi adanya gugatan dari pihak entitas.