1.4K
Para pemeriksa diharapkan dapat memanfaatkan BPK Big Data Analytics (BIDICS) secara lebih optimal. Pemanfaatan big data dalam pemeriksaan adalah sebuah keniscayaan. Pemeriksa juga dapat mencari indikasi adanya permasalahan di entitas melalui analisis big data. Dengan mengoptimalkan big data, pemeriksa sudah mengetahui profil risiko entitas dan menjadi panduan untuk menentukan fokus pemeriksaan. Ini harus dideteksi sejak awal dan tim analis diperkuat. Sehingga, tim pemeriksa harus berkoordinasi erat juga dengan Biro TI. Demikian diungkapkan Anggota BPK Nyoman Adhi Suryadnyana dalam Workshop Persiapan Pemeriksaan Laporan Keuangan Tahun 2021 di Lingkungan Auditorat Keuangan Negara (AKN) V, yang diselenggaran pada Senin (10/1).